Breaking News
light_mode
Beranda » Daerah » Bukan Sekadar Kewajiban Hukum, Harita Nickel Transformasikan Reklamasi Jadi Komitmen Pemulihan Ekosistem

Bukan Sekadar Kewajiban Hukum, Harita Nickel Transformasikan Reklamasi Jadi Komitmen Pemulihan Ekosistem

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month 4 jam yang lalu
  • visibility 17
  • comment 0 komentar

Redaksi24, Jakarta– Di tengah tuntutan global akan praktik pertambangan yang berkelanjutan (responsible mining), paradigma mengenai reklamasi pascatambang di Indonesia mulai bergeser. Tidak lagi sekadar dipandang sebagai syarat administratif untuk mempertahankan izin operasi, reklamasi kini bertransformasi menjadi strategi inti perusahaan untuk memulihkan fungsi vital lingkungan.

Selama bertahun-tahun, istilah reklamasi sering kali disalah artikan oleh banyak pihak sebagai aktivitas penghijauan semata, atau sekadar menanam pohon di atas lahan bekas galian agar terlihat kembali asri. Namun, pendekatan Harita Nickel melampaui pemahaman visual tersebut.

Pengamat Ilmu Lingkungan Universitas Indonesia (UI),  Tri Edhi Budhi Soesilo, dalam wawancaranya menekankan bahwa reklamasi yang benar harus dikembalikan pada definisi legal yang kuat, yakni UU No. 4/2009 tentang Pertambangan Mineral dan Batubara.

“Reklamasi adalah kegiatan untuk menata, memulihkan, dan memperbaiki kualitas lingkungan dan ekosistem agar dapat berfungsi kembali sesuai peruntukannya,” ujar Tri Edhi.

Ia menggarisbawahi bahwa kata kunci dari seluruh upaya ini adalah “berfungsi kembali”. Artinya, keberhasilan reklamasi diukur dari pulihnya interaksi, interdependensi, dan harmoni antar-elemen alam di lokasi tersebut. Pandangan ahli inilah yang menjadi basis operasional Harita Nickel di lapangan, memastikan bahwa setiap langkah reklamasi memiliki dampak ekologis yang terukur.

Melalui operasi pertambangannya di Pulau Obi, Halmahera Selatan, Harita Nickel menempatkan diri sebagai salah satu pionir yang menerjemahkan kewajiban hukum menjadi komitmen etis pemulihan ekosistem secara menyeluruh.

Harita Nickel menyadari aktivitas ekstraksi sumber daya alam, khususnya di sektor hulu, secara alamiah membuka tutupan vegetasi dan mengupas lapisan tanah. Hal ini tidak hanya mengubah rona bentang alam, tetapi juga memutus rantai fungsi ekologis yang ada di dalamnya. Oleh karena itu, tanggung jawab perusahaan tidak berhenti pada saat bijih nikel berhasil dimurnikan di hilir, melainkan berlanjut hingga lahan bekas tambang mampu “bernapas” dan berfungsi kembali.

“Menyadari bahwa fungsi ekosistem pada awalnya terganggu, maka sudah menjadi kewajiban pemegang IUP untuk memulihkannya. Di situlah letak urgensi sesungguhnya,” pungkas Tri Edhi.

  • Penulis: Redaksi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Solid dan Bersinergi, TNI Maluku Utara Gelar Upacara HUT ke-80 di Lanal Ternate

    Solid dan Bersinergi, TNI Maluku Utara Gelar Upacara HUT ke-80 di Lanal Ternate

    • calendar_month Ming, 5 Okt 2025
    • account_circle Pen152
    • visibility 211
    • 0Komentar

    Redaksi24,Ternate— Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) tahun 2025, Korem 152/Baabullah bersama Lanal Ternate dan Lanud Leo Wattimena Morotai melaksanakan upacara gabungan yang berlangsung khidmat di Lapangan Mako Lanal Ternate, Minggu (5/10/2025) pukul 09.00 WIT. Upacara yang mengusung tema “TNI Prima, TNI Rakyat, Indonesia Maju” ini dipimpin oleh Kasrem […]

  • Danrem 152/Baabullah dan Ketua Persit KCK Koorcab Rem 152 PD XV/Pattimura Hadiri Upacara Detik-Detik Proklamasi HUT ke-80 RI di Maluku Utara

    Danrem 152/Baabullah dan Ketua Persit KCK Koorcab Rem 152 PD XV/Pattimura Hadiri Upacara Detik-Detik Proklamasi HUT ke-80 RI di Maluku Utara

    • calendar_month Sen, 18 Agu 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 163
    • 0Komentar

    Redaksi24, – Sofifi – Upacara Detik-Detik Proklamasi dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia berlangsung khidmat di Halaman Kantor Gubernur Maluku Utara, Kelurahan Guraping, Kecamatan Oba Utara, Kota Tidore Kepulauan, Minggu (17/8/2025). Hadir dalam kesempatan tersebut, Danrem 152/Baabullah Brigjen TNI Enoh Solehudin  bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 152 PD […]

  • Korem 152/Baabullah Kenang Jasa Pahlawan Lewat Ziarah HUT Kodam XV/Pattimura

    Korem 152/Baabullah Kenang Jasa Pahlawan Lewat Ziarah HUT Kodam XV/Pattimura

    • calendar_month Sen, 19 Mei 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 154
    • 0Komentar

    Redaksi 24,Ternate – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-68 Kodam XV/Pattimura, Korem 152/Baabullah melaksanakan kegiatan ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Banau, Kelurahan Sangaji, Kota Ternate, pada Senin ( 19 / 5 / 225 ). Kegiatan ini sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas jasa para pahlawan yang telah gugur demi keutuhan dan kemerdekaan bangsa. […]

  • Kampanye Keselamatan Pelayaran di Malut

    Kampanye Keselamatan Pelayaran di Malut

    • calendar_month Sen, 11 Nov 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 787
    • 0Komentar

    Redaksi24, Ternate Malut- merupakan daerah kepulauan sehingga transportasi laut menjadi salah satu kebutuhan utama yang menghubungkan antar pulau. Namun, transportasi laut sering kali dihadapkan dengan berbagai kondisi dan ancaman. Untuk itu, Kementerian Perhubungan, Direktorat Jenderal (Ditjen) Perhubungan Darat (Hubdat) melalui Direktorat Transportasi Sungai, Danau dan Penyeberangan (TSDP) bersama Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kelas II […]

  • Petugas Diskominfo Memeriksa Jaringan Satelit di Posko Tanggap Darurat photo_camera 3

    Petugas Diskominfo Memeriksa Jaringan Satelit di Posko Tanggap Darurat

    • calendar_month Ming, 30 Nov 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 105
    • 0Komentar

    Redaksi24, Sumatra Utara_Petugas Diskominfo memeriksa jaringan satelit untuk mendukung jaringan internet di posko tanggap darurat di Desa Panggugunan, Kecamatan Pakkat, Kabupaten Humbang Hasundutan, Sumatra Utara, Minggu (30/11/25). Post Views: 102

  • Status Tanggap Darurat Erupsi Gunung Api Ibu Di Perpanjang

    Status Tanggap Darurat Erupsi Gunung Api Ibu Di Perpanjang

    • calendar_month Kam, 30 Mei 2024
    • account_circle Redaksi
    • visibility 290
    • 0Komentar

    Redaksi24,Halbar – Bencana erupsi gunung ibu telah memasuki hari ke 13 masa tanggap darurat penanganan bencana. meskipun status gunung api ibu sudah mulai cenderung turun namun status awas belum dapat di cabut. Menurut kepala badan nasional penanggulangan bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto saat meninjau langsung lokasi pengungsian bencana erupsi gunung api ibu, Mengatakan status awas […]

expand_less